Header Ads

Mengatur Margin dan membuat Paragraph

MENGATUR MARGIN


  • Agar Guideline lebih presisi atau tepat pada koordinat yang diinginkan, aktifkan Grid dengan spasi (misal 1 mm). klik menu View > Grid and Ruler Setup, lalu atur seperti gambar dibawah dan klik OK.

  • Buat margin sebanyak 20 mm dari pinggir kertas. tentukan titik acuan pada koordinat 0,0 dan buat Guidelines dengan klik dan tahan pada ruler vertikal dan horizontal dan drag atau seret kedalam, lihat pada gambar dibawah ini.





  • Berdaasar pengalaman nongkrongin R&D Kantor dulu, saya juga membuat rectangel (kotak) ukuran 20 mm x 20 mm


Saya pasang pada semua sudut sehingga tampak seperti ini



MEMBUAT PARAGRAPH TEXT

  • Buat Paragraph Text dengan cara pilih Text Tool (F8) arahkan pointer pada Gidelines halaman pertama yang sudah kita buat, kemudian klik tahan geser (drag) arah diagonal kebawah dan lepas tombol mouse, dan ketik apa saja atau bisa Copy dari MS.Word ke Paragraph Text pada halaman pertama (kalau hanya bentuk text saja), untuk meneruskan ke halaman kedua klik pada tanda yang dilingkari merah (lingkaran 1) akan muncul gambar (lingkaran 2).

  

  • Kemudian kita hanya klik saja di dalam Guidelines halaman kedua maka dengan sendirinya sudah muncul paragraph text-nya, begitu langkah pada halaman berikutnya.
  • Seperti dibawah ini 2 halaman yang sudah terisi Paragraph Text.






  • Kalau kita menginginkan seperti format yang ada di MS.Word dan ada gambarnya (image), rubah dulu Page Size menjadi ukuran A5 (14.8 x 21 cm) seperti yang ada di CorelDRAW, selanjutnya Copy dan Paste apa adanya agar format dan gambar tampil seperti di MS.Word.
Selanjutnya Mengisi Nomor Halaman             Sebelumnya Membuat Layout            

No comments

Powered by Blogger.